Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sosok Bupati Pemalang yang Dikabarkan Terjaring OTT KPK: Sempat Ingatkan Anak Buah Hindari Korupsi

Dalam operasi ini, KPK dikabarkan telah mengamankan seorang bupati dari Jawa Tengah dan sejumlah anak buahnya. Berikut sosoknya.

Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Sosok Bupati Pemalang yang Dikabarkan Terjaring OTT KPK: Sempat Ingatkan Anak Buah Hindari Korupsi
Kompascom/Ari Himawan
Bupati dan Wakil Bupati Pemalang Jawa Tengah Mukti Agung Wibowo - Mansur Hidayat. 

Lebih baik kita mencegah (korupsi) karena kalau sudah terjadi tidak ada obatnya," ungkapnya usai acara pelantikan. 

Sementara itu, Slamet Masduki selaku PJ Sekda Pemalang yang baru dilantik mengatakan, tugas Sekda yang sudah berjalan atau akan berjalan akan dilanjutkan dengan sebaik-baiknya.

Sebelumnya, Sekjen DPR RI Indra Iskandar sudah buka suara soal kabar yang menyebut ada OTT KPK di lingkungan Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (11/8/2022).

Indra mengungkapkan, dirinya mendapatkan kabar sekira pukul 16.00 WIB, ada dua mobil yang dipepet ke gerbang DPR yang ada dekat lapangan tembak, satu di antaranya mobil Toyota Kijang Innova berpelat G.

"Mobil itu dipepet ke dekat pagar lapangan tembak, terus didorong terus sampai ke arah pintu gerbang belakang DPR," kata Indra kepada wartawan, Kamis.

Baca juga: Sekda Pemalang Jadi Tersangka Kasus Dugaan Korupsi Pembangunan Paket Jalan

Indra melanjutkan, setelah dipepet, ada kabar bahwa ada dua orang yang dipindahkan ke dalam mobil yang memepet tersebut.

Dari informasi yang didapatnya, orang yang dipindahkan itu mengenakan baju bertuliskan "Pemalang" di bagian dada.

Berita Rekomendasi

Tanggapan Ganjar

Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo mengatakan, dirinya mengingatkan kepala daerah untuk mentaati aturan dan tidak berbuat kotor dalam menjalankan tugas. 

Jalinan kerja sama dengan para beberapa instansi penegak hukum juga telah dilakukan, termasuk bersama KPK memberikan sosialisasi ke daerah-daerah. 

Dijelaskannya bahwa ketika KPK datang ke suatu daerah memberikan sosialisasi menandakan adanya sebuah kode. 

"KPK kalau datang memberikan edukasi, komunikasi, kadang-kadang sosialisasi ke kami itu kasih kode sebenarnya."

"Hati-hati ya di Jawa Tengah, ada yang umpama yang jual beli jabatan, ada loh di Jawa Tengah yang main proyek," kata Ganjar kepada Tribunjateng.com, Kamis (11/8/2022). 

Ganjar menyampaikan itu saat dimintai tanggapan kabar OTT Bupati Pemalang.

Baca juga: Kemarin Minta Jajaran Menghindari Korupsi, Hari Ini Bupati Pemalang Dikabarkan Kena OTT KPK

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas