Banyak Motif di Kasus Pembunuhan Wowon CS, Kriminolog Sarankan Polisi Dalami Keseluruhan
Menurut Kriminolog Universitas Indonesia Adrianus Meliala tidak hanya sekedar motif ekonomi saja yang melatarbelakangi pembunuhan berantai Wowon cs.
Penulis: Galuh Widya Wardani
Editor: Nanda Lusiana Saputri
![Banyak Motif di Kasus Pembunuhan Wowon CS, Kriminolog Sarankan Polisi Dalami Keseluruhan](https://asset-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/wowon-erawan-pelaku-pembunuhan-berantai-21123.jpg)
“Untuk memenuhi proses penyidikan,” jelas Trunoyudo.
![Penampakan tiga tersangka pembunuh berantai atau serial killer bermodus supranatural di Bekasi hingga Cianjur bernama Wowon Erawan alias Aki, Solihin alias Duloh dan M. Dede Solehudin. (Istimewa).](https://cdn-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/foto-pelaku-pembunuhan-berantai-bekasi.jpg)
Baca juga: Polda Metro Bongkar Makam TKW Siti Korban Pembunuhan Berantai Wowon Cs
Tes kejiwaan
Selain ditahan, pihak kepolisian juga akan melakukan tes kejiwaan kepada Wowon cs.
Kombes Trunoyudo mengatakan pihak kepolisian akan melakukan pendalaman bersama dengan Asosiasi Psikologi Forensik (Apsifor).
Hal tersebut dilakukan untuk mengetahui kemungkinan para tersangka mengalami gangguan mental atau tidak.
"Ya, Apsifor juga sudah kami libatkan, artinya ada secara prosedural kan, memakan waktu, ada observasi dan lain-lain," kata Trunoyudo, Senin (23/1/2023) dikutip WartaKotaLive.com.
Lebih lanjut, masyarakat diminta untuk sabar menanti hasil pemeriksaan kejiwaan Wowon cs ini.
"Ini tidak bisa kami buka juga secara teknis. Namun, nanti rilis bagaimana motif tentu itu mendasari secara scientific dari psikologi forensik," sambung Trunoyudo.
(Tribunnews.com/Galuh Widya Wardani/Abdi Ryanda Shakti)(WartaKotaLive/Ramadhan L Q)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.