Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Hama Engkuk Serangan Serang Tanaman Petani di Banjarnegara, Jagung dan Kacang Tanah pun Diserang

Serangan hama Engkuk di wilayah Kecamatan Purwanegara Banjarnegara kian meresahkan.

Editor: Sugiyarto
zoom-in Hama Engkuk Serangan Serang Tanaman Petani di Banjarnegara, Jagung dan Kacang Tanah pun Diserang
Khoirul Muzaki/Tribun Jateng
Petani di desa Pucungbedug menggali tanah sekitar akar singkong untuk memburu hama Engkuk 

Jika Engkuk sudah menyerang, petani hanya bisa pasrah sembari berharap ada sisa tanaman yang selamat. Meski mereka harus rela berbagi dengan hama itu untuk menuai hasil panen.

Jika tidak gagal panen, lahan singkong petani dipastikan menurun produktifitasnya. Dia mencontohkan, jika normalnya lahannya mampu menghasilkan 18 ton singkong sekali panen, dia hanya mampu memanen sekitar 9 ton karena serangan Engkuk.

Belum lagi jika harga singkong sedang anjlok di waktu bersamaan, derita petani kian menumpuk.

Pada musim penghujan, pesebaran hama Engkuk bisa lebih menggila. Saat itu merupakan fase vegetatif tanaman yang mengandalkan suplai air dari hujan.

Biasanya hama itu mulai berkurang saat kemarau tiba. Sayangnya, musim itu para petani tadah hujan banyak yang mengistirahatkan lahannya karena tiada pasokan air untuk pertumbuhan tanaman.

"Gak ada engkuk kalau gak ada tanaman di lahan"katanya

Menurut dia, engkuk merupakan larva yang pada perkembangan memorforsisnya akan menjadi binatang serangga mirip kumbang.

Berita Rekomendasi

Setelah berubah menjadi kumbang, binatang itu akan terbang untuk melanjutkan kehidupannya.

Tetapi dia tak mengetahui bagaimana dan dimana binatang terbang itu berkembang biak, hingga dapat menganakkan larva yang hidup di dalam tanah.

Serangan engkuk ini memperparah kondisi petani yang sejatinya masih terpuruk karena harga cabai anjlok. (*)

Artikel ini telah tayang di Tribunjateng.com dengan judul Serangan Engkuk di Banjarnegara Kian Menggila, Jagung dan Kacang Tanah pun ikut Diserang

Sumber: Tribun Jateng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas