Jadi Tulang Punggung Keluarga, Siswi SD Ini Kerjanya Membungkus Kerupuk Diupah Rp 3.000-Rp4.500/hari
Saat sang bunda telah tiada, anak keempat pasangan Zaenal (65) dan Sarniah (64) ini tetap melanjutkan bekerja di pabrik kerupuk
Editor: Eko Sutriyanto
Janah menyatakan, tidak malu untuk bekerja meski usianya saat ini seharusnya banyak menghabiskan waktu bermain dengan teman sebayanya.
Ia berencana melanjutkan sekolah ke jenjang pendidikan menengah pertama.
Keadaan Nur Janah diketahui Bupati Lampung Utara Agung Ilmu Mangkunegara.
Ia berkunjung ke rumah keluarga Zaenal bersama Kepala Dinas Kesehatan dr Maya Metissa, Kepala Dinas Sosial M Erwinsyah, serta Plt Kepala Dinas Pendidikan Toto Sumedi.
Agung meminta maaf kepada keluarga tersebut.
"Saya selaku pelayan masyarakat merasa berdosa, ada masyarakat yang tidak bisa makan".
"Sebab, saya sudah diberikan amanah oleh rakyat," katanya.
Pemkab Donasi Pendidikan
Pemkab Lampung Utara memberikan sejumlah bantuan kepada keluarga Zaenal.
Bantuan berupa buku, tas, serta sepatu untuk sekolah.
Diberikan juga seragam sekolah SMP untuk Nur Janah.
Ada bantuan sembako dan uang tunai bagi keluarga Zaenal
Bupati Lampung Utara Agung Ilmu Mangkunegara menyatakan, pemerintah terbatas menerima informasi seputar kondisi keluarga yang kurang mampu.
Informasi yang seperti ini diperoleh dari masyarakat.