Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Arnelia Memperagakan Aksi Membunuh Bayi Sendiri Didampingi Sang Pacar

Kepolisian menghadirkan kedua tersangka yakni ibu kandung korban, Arnelia Putri Wulandari (23) dan pasangannya Oksaktian Subarkah (23).

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Arnelia Memperagakan Aksi Membunuh Bayi Sendiri Didampingi Sang Pacar
Istimewa
Arnelia Putri Wulandari (23)saat melakukan rekonstruksi pembunuhan terhadap bayinya 

Sebelumnya, masyarakat di Kota Balikpapan Provinsi Kalimantan Timur digegerkan adanya peristiwa pembunuhan.

Ada pembunuhan bayi oleh orangtuanya sendiri.

Satu orang adalah Arnelia Putri Wulandari (23) ibu kandung yang melahirkan dan satu lagi Oksaktian Subarka (23), seorang pria pacar dari Arnelia.

Namun Kepolisian kini terus mendalami, kabarnya akan ada pelaku lain yang bisa dijadikan tersangka.

Kejadian pembunuhan bayi yang baru lahir ini di daerah Sumber Rejo, Kecamatan Balikpapan Tengah, Kota Balikpapan, Kalimantan Timur.

Saat Tribunkaltim.co bersua dengan pihak Kepolisian, disebutkan, kasus pembunuhan bayi ini akan bertambah jumlah tersangkanya.

Pihak Kepolisian menyatakan, tidak hanya dua tersangka, kemungkinan akan bertambah lagi.

Berita Rekomendasi

Demikian disampaikan Kapolsek Balikpapan Utara, Kompol Supartono Sudin pada Rabu (9/10/2019).

Ia menjelaskan, Arnelia Putri Wulandari, yang melahirkan bayi berjenis kelamin perempuan itu bisa saja ada bantuan dari pihak lain.

"Dalam artian petugas medis atau pihak lain dan tidak dilakukan oleh sendirinya," katanya.

Kasusnya masih terus Kepolisian kembangkan, bisa saja mungkin ada tersangka lain.

Karena orang melahirkan itu tidak dapat dilakukan secara sendiri tetapi ada bantuan orang lain.

"Entah dari petugas medis," tutur. Kompol Supartono Sudin.

Pihak kepolisian dari Polsek Balikpapan Utara terus melakukan pengembangan kasus penyelidikan pembunuhan bayi baru lahir oleh ibu kandungnya sendiri bernama Arnelia Putri Wulandari (22) di wilayah kelurahan Sumber Rejo, Kecamatan Balikpapan Tengah pada Selasa dinihari lalu (8/10/2019).

Halaman
1234
Sumber: Tribun Kaltim
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas