Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

ART Minta Kapolri Usut Pelaku Penembakan Warga di Parigi Moutong

Senator asal Sulawesi Tengah ini menyampaikan penyesalan sekaligus kecamatan atas penanganan kasus unjukrasa yang berujung tewasnya warga tersebut.

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in ART Minta Kapolri Usut Pelaku Penembakan Warga di Parigi Moutong
handout
Polisi saat membubarkan massa aksi di Parimo menggunakan Water Canon dan Gas Air mata, Sabtu (12/2/2022) malam. 

"Sebelumnya, 7 Februari 2022 kemarin, warga melakukan aksi serupa. Gubernur Sulteng janji untuk menemui warga, namun hingga malam ini janji itu tak ditepati," ujar salah satu warga, Sabtu (12/2/2022).

Gubernur akan ke Kasimbar

Gubernur Sulawesi Tengah Rusdy Mastura berencana bakal menuju Kecamatan Kasimbar, Kabupaten Parimo, Senin (14/2/2022) besok.

Hal itu disampaikan Staf Khusus Rusdy Mastura, Mudo Minggu (13/2/2022).

Mudo mengatakan, Rusdy Mastura berangkat ke Parigi Moutong Senin (14/2/2022) mendatang.

"InsyaAllah besok," ungkap Mudo kepada TribunPalu.com.

Sebelumnya, Informasi dihimpun TribunPalu.com Minggu (13/2/2022), salah seorang massa aksi meninggal dunia.

Berita Rekomendasi

Diketahui korban bernama Aldi warga Desa Tada Kecamatan Tinombo Selatan, Kabupaten Parimo, Sulawesi Tengah.

Aldi meninggal dunia diduga akibat tertembak di bagian dada.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas