Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kesaksian Pigo Terlibat Duel Maut di Prabumulih: 2 Pelaku Buron

Peristiwa berdarah itu terjadi di Desa Karangan Kecamatan Rambang Kapak Tengah (RKT) Kota Prabumulih.

Editor: Erik S
zoom-in Kesaksian Pigo Terlibat Duel Maut di Prabumulih: 2 Pelaku Buron
TRIBUN-TIMUR.COM/MUSLIMIN
Suasana rekonstruksi pembunuhan Najamuddin Sewang yang diduga diotak eks Kasat Pol PP Kota Makassar, M Iqbal Asnan, Kamis (19/5/2022) siang 

TRIBUNNEWS.COM, PRABUMULIH- Kapolres Prabumulih AKBP Siswandi melalui Kasat Reskrim AKP Jailili SH dan Kapolsek RKT Iptu Kosim mengungkapkan masih memburu dua pelaku.

"Dua pelaku kabur dan masih diburu oleh petugas," tegasnya.

Diberitakan sebelumnya, Duel berdarah dua lawan dua yang menyebabkan satu orang korban tewas terjadi di kota Prabumulih, pada Rabu (18/5/2022) sekira pukul 19.00.

Korban meninggal dunia tersebut bernama Mirwansyah (23) warga Dusun 1 Desa Karangan Kecamatan RKT Kota Prabumulih.

Peristiwa berdarah itu terjadi di Desa Karangan Kecamatan Rambang Kapak Tengah (RKT) Kota Prabumulih.

Baca juga: Polisi Tangkap 1 Pelaku Pembunuhan Pria Bertato yang Mayatnya Ditemukan di Bangunan Kosong Cibitung

Mirwansyah yang telah beristri dan memiliki satu anak balita itu meregang nyawa dengan luka tusukan di bagian dada sebelah kiri selebar 2 centimeter.

Selain Mirwansyah, Julian Pigo (16) warga Dusun 2 Desa Karangan Kecamatan RKT Kota Prabumulih, juga mengalami luka berat.

Berita Rekomendasi

Kesaksian Pigo

Julian Pigo yang merupakan satu dari dua korban duel berdarah 2 lawan 2 di kota Prabumulih mengungkapkan perkelahian berujung maut itu disebabkan dirinya dan pamannya Mirwansyah (korban tewas) terus menerus dituduh mengintip adiknya yang sedang mandi.

"Jadi beberapa waktu lalu kan ada adik iparnya bersama istri sedang mandi di sungai, lalu saya bersama adik dan bapak saya mandi juga ke sungai tapi dituduh ngintip oleh adik ipar pelaku, padahal kami baru datang," ungkap Pigo ketika dibincangi di ruang bedah RSUD Prabumulih, Kamis (19/5/2022).

Pigo mengatakan, lantaran dirinya bersama bapak dan adiknya tidak senang dituduh ngintip lalu adik pelaku memanggil pelaku bersama keluarganya yang lain.

"Saat itu ada 6 orang yang datang dan semuanya membawa Sajam (senjata tajam-red) tapi saat itu mereda dan tidak terjadi ribut, kejadian itu bulan kemarin," bebernya.

Lalu kata Pigo, dengan kejadian itu diduga pelaku dendam dengan dirinya dan keluarga yang selalu mengolok jika ia mengintip wanita mandi.

Baca juga: Pelaku Pembunuhan Telah Peringatkan Dini agar Tak Lagi Berhubungan dengan Suaminya

"Malam itu dia datang dengan keponakannya dan terjadi ribut, lalu pelaku ngomong kalau melawan kita duel. Terus terjadi perkelahian dan pelaku W membacok paman saya Mirwansyah," jelasnya.

Halaman
12
Sumber: Tribun Timur
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas