Kesaksian Pigo Terlibat Duel Maut di Prabumulih: 2 Pelaku Buron
Peristiwa berdarah itu terjadi di Desa Karangan Kecamatan Rambang Kapak Tengah (RKT) Kota Prabumulih.
Editor: Erik S
Melihat itu, Pigo langsung memukul dan menarik pelaku W namun dibalas dengan hujaman di leher dan dada dibantu pelaku lainnya inisial D yang membacok lengan kirinya.
"Awalnya tidak ada rasa, setelah saya raba ternyata berdarah. Saya langsung lari, mereka membacok paman saya di dada, dibawa ke RS Fadillah dan meninggal dunia," kata Pigo.
Disinggung apakah sudah mengenal lama pelaku dan apakah sering berbincang, Pigo mengaku dirinya baru kenal dengan pelaku dan keluarganya karena penduduk datangan.
"Yang ribut sebetulnya saya tapi paman membantu, sebelumnya tidak pernah ribut. Malam itu mereka langsung nyerang paman makanya saya tarik dan saya dibacok lalu saya kabur malah paman jadi korban," bebernya.
Penulis: Edison
Artikel ini telah tayang di TribunSumsel.com dengan judul Sang Paman Tewas, Kesaksian Pigo Terlibat Duel Maut di Prabumulih, 2 Pelaku Buron