Begini Sadisnya Dedi Aniaya Anak Pacarnya, Kini Ditahan di Mapolsek Denpasar Selatan
Novi ditemukan dengan luka lecet, memar dan lebam di sekujur tubuh dan meringis menahan sakit karena kakinya patah.
Editor: Eko Sutriyanto
Pengurus Ketua Bidang Pelayanan Kesehatan dan Sosial PMI Provinsi Bali ini menambahkan, orangtua sering lupa ada undang undang yang melindungi anak.
Fenomena seperti ini, menurutnya, seperti fenomena gunung es di Kota Denpasar karena orangtua merasa memiliki kuasa terhadap anak sehingga berlaku semena-mena.
Kondisi ini juga diperburuk dengan masalah sosial ekonomi, pekerjaan yang sulit, padat perumahan sehingga bisa terjadi kekerasan terhadap anak.
Dimulai dengan kekerasan verbal kemudian lanjut ke kekerasan fisik, mental, dan yang saat ini mulai terjadi adalah kekerasan seksual.
Belajar dari kejadian ini, Wahyuni mengimbau para orangtua segera menghubungi lembaga pemerhati anak atau pemerintah apabila merasa tidak mampu untuk mengasuh anak.
Bbagi masyarakat yang melihat anak mendapatkan kekerasan diharapkan berani untuk melaporkan kejadian tersebut kepada pihak berwenang. (*)
Artikel ini telah tayang di Tribun-Bali.com dengan judul Pacar Ibu Sering Siksa Nay, Dipukul, Ditendang Hingga Dihukum Lari Sampai Lemas