Fakta-fakta Mobil Tercebur ke Laut di Pelabuhan Merak: 2 Orang Selamat, 1 di Antaranya sempat Lemas
Mobil Daihatsu warna silver jatuh ke laut saat hendak melintasi pintu masuk Kapal Ferry di Pelabuhan Merak, Banten, Jumat (23/12/2022).
Penulis: Galuh Widya Wardani
Editor: Nanda Lusiana Saputri
Kasman, salah seorang saksi yang juga ikut menyelamatkan korban mengatakan hanya bagian depan kendaraan yang tenggelam sesaat setelah mobil tercebur ke laut.
Mobil tersebut bahkan sempat terombang-ambing di pinggir KMP Shalem.
Melihat hal itu, Kasman bersama petugas gabungan pun langsung terjun ke laut untuk menolong mereka.
"Saya langsung lompat, awalnya suami keluar duluan masih sadar, ketika saya tanya ada lagi apa masih ada orang di dalam? Masih ada istri," kata Kasman, Sabtu (24/12/2022).
Meskipun dalam kondisi gelap, Kasman berupaya menarik anggota tubuh korban yang masih terjebak di dalam mobil.
"Saya langsung liat ke dalam meski gelap, tapi masih keliatan tangannya, saya tarik ke atas," ujar Kasman.
Tim gabungan petugas pun membantu membukakan pintu mobil agar korban dapat keluar.
Tidak lama setelah itu, korban perempuan juga dikabarkan selamat.
Baca juga: Mobil Tercebur saat Hendak Masuk Kapal Ferry di Pelabuhan Merak, Pasutri Diselamatkan 6 Petugas
Korban Perempuan Sempat Lemas
Meski kedua korban dalam kondisi selamat, namun tubuh korban perempuan terlihat lemas.
"Kalau suaminya masih sadar masih bisa keluar sendiri, tapi istrinya sudah lemas," kata Kasman.
Tim gabungan sempat kesulitan menyelamatkan korban perempuan karena memiliki berat badan yang cukup berat.
"Memang badannya (korban perempuan) berat, sehingga butuh tenaga ekstra," lanjut Kasman.
Menhub Ingatkan soal Cuaca