Kades Otaki Penembakan Relawan Prabowo-Ganjar di Madura, Sediakan Senjata Api dan Bayaran Rp 50 Juta
MW, kepala desa di Sampang otaki penembakan relawan Prabowo-Gibran. Tidak ada motif politik dalam insiden ini.
Penulis: Nanda Lusiana Saputri
Editor: Pravitri Retno W
H juga menyuruh tersangka S mengawasi dan membantau keberadaan korban sebelum hari eksekusi.
Termasuk juga memberikan fasilitas alat komunikasi.
Terakhir, tersangka S berperan mengawasi dan memantau kegiatan korban setiap harinya sebelum hari eksekusi.
"Dia disuruh tersangka H melakukan pengawasan sampai hari eksekusi," terang Totok.
Sementara itu, motif penembakan itu karena dendam.
Dendam itu dipicu peristiwa lima tahun lalu, yakni pada 2019.
Kala itu, teman MW pernah menjadi korban penembakan yang dilakukan korban, Muara.
Totok pun menegaskan tidak ada motif politik dalam kasus penembakan terhadap relawan Prabowo-Gibran tersebut.
"Tidak ada kaitannya motif politik. 2019 anak buahnya si MW jadi korban penembakan yang dilakukan korban," terang dia.
Kronologi Penembakan
Penembakan terhadap Muara terjadi di Dusun Mandeman Daya, Desa Banyuates, Kecamatan Banyuates, Kabupaten Sampang, Jumat (22/12/2023).
Baca juga: Kondisi Relawan Prabowo-Gibran yang Ditembak OTK di Madura, Dua Peluru Mengenai Pinggang Korban
Insiden itu terjadi sekitar pukul 09.30 WIB, bermula saat korban tengah duduk santai sambil mengobrol dengan tiga orang tepannya di depan toko.
Tiba-tiba, datang dua orang pria berboncengan mengenakan sepeda motor, lalu menembak korban.
Korban ditembak dua kali mengenai pinggangnya hingga mengalami luka multitrauma.
"Kedua pria itu mengenakan celana, jaket hitam, masker, dan menggunakan helm," ujar Kasi Humas Polres Sampang, Ipda Sujianto, Sabtu (23/12/2024).
Setelah kejadian, korban sempat dilarikan ke puskesmas terdekat kemudian dirujuk ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Soetomo Surabaya.
Sebagian artikel ini telah tayang di TribunMadura.com dengan judul TERKUAK! Peran 5 Pelaku Penembakan Relawan Prabowo-Gibran di Sampang: Dibayar Rp50 Juta
(Tribunnews.com/Nanda Lusiana/Milani Resti, TribunMadura.com/Luhur Pambudi)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.