TRIBUNNEWS.COM - Penikaman massal terjadi di kelas tari bertema Taylor Swift di Southport, Inggris pada Senin (29/7/2024).
Polisi Merseyside mengatakan penikaman ini menewaskan dua anak dan sembilan lainnya luka-luka.
Dari jumlah korban luka, 6 anak dilarikan ke rumah sakit lantaran mengalami kondisi kritis.
"Enam dari sembilan anak yang terluka berada dalam kondisi kritis, kata Kepala Polisi Merseyside, Polisi Serena Kennedy, dikutip dari CBS News.
Semua yang terluka menderita luka tusuk yang diderita selama serangan itu," tambahnya.
Dua orang dewasa yang berusaha melindungi anak-anak di lokasi kejadian juga mengalami luka-luka.
Atas insiden ini, polisi menangkap seorang remaja berusia 17 tahun atas dugaan pembunuhan dan percobaan pembunuhan.
Anak laki-laki ini diidentifikasi berasal dari desa pesisir Banks dan berasal dari Cardiff di Wales, dikutip dari USA Today.
Meski polisi mengatakan motif serangan ini "tidak jelas", mereka menegaskan bahwa ini bukan serangan teror.
Kronologi Kejadian
Polisi Merseyside mengatakan telah menerima panggilan darurat pada pukul 11.47 waktu setempat.
Di mana hari itu merupakan minggu pertama liburan musim panas sekolah bagi banyak anak di Inggris.
Baca juga: Insiden Penikaman saat Workshop Dance Bertema Taylor Swift di Inggris, Dua Tewas, Belasan Terluka
Mengetahui insiden tersebut, polisi juga mengerahkan kendaraan tanggap bersenjata, 13 ambulans, dan pemadam kebakaran ke lokasi kejadian.
Sesampainya di lokasi kejadian, polisi cukup terkejut mengetahui keadaan di sana.
Di mana anak-anak berusia enam hingga 10 tahun berlumur darah karena luka tusuk.