Prabowo melanjutkan keputusannya itu untuk kepentingan seluruh rakyat Indonesia.
"Keputusan saya adalah untuk kebaikan dan kepentingan seluruh rakat Indonesia."
"Saya mengerti, paham, awal-awal banyak pendukung saya mungkin kecewa bahwa saya bergabung ada juga yang mungkin marah," katanya.
Kemudian Prabowo mengungkapkan ia semakin berbesar hati dan semakin yakin kepada pendukungnya.
"Tapi alhamdullilah saya semakin yakin dan saya berbesar hati, melihat bahwa saudara masih percaya sama saya. Saudara sekalian setelah hampir 4 tahun bekerja bersama Presiden Jokowi," kata Prabowo.
Prabowo melanjutkan dirinya melihat dari dekat kepempimpinan Presiden Jokowi.
Ia semakin yakin Presiden Jokowi berjuang untuk rakyat.
"Saya yakin komitmen beliau kepada kepentingan rakyat Indonesia."