Ketua DPC PPP Kabupaten Bengkulu Tengah, Fepi Suheri menjelaskan, pengusungan Rachmat Riyanto tersebut telah dipastikan dan tinggal menunggu surat rekomendasi.
"Rachmat Riyanto dipastikan mendapatkan dukungan dari PPP, sedangkan untuk surat rekomendasi nanti menunggu dari DPP," ujar Fepi, Senin (1/7/2024).
Dari hasil Mukerwil, PPP belum memutuskan siapa wakil yang akan mendampingi Rachmat Riyanto untuk maju dalam Pilbup Bengkulu Tengah 2024.
"Untuk siapa yang mendampingi Rachmat kita serahkan sepenuhnya kepada calon bupati, kita akan mendukung sepenuhnya," katanya.
Sementara itu, Rachmat Riyanto tidak berkomentar banyak ketika ditanya soal adanya rekomendasi PPP.
"Alhamdulillah," kata Rachmat.
Ditanya mengenai rekom dari partai lain, Rachmat juga masih enggan memberikan penjelasan secara gamblang.
"Silahkan komunikasi dengan partai lainnya," ungkap Rachmat.
Berita ini telah tayang di Tribun Bengkulu