News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Nelayan Aceh Singkil Selamat Setelah Bergulat Dengan Buaya yang Menerkam Kepalanya di Dasar Laut

Editor: Adi Suhendi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi buaya muara.

TRIBUNNEWS.COM, SINGKIL - Seorang penduduk Asantola, Kecamatan Pulau Banyak Barat, Kabupaten Aceh Singkil, diterkaman buaya ketika sedang mencari ikan di sekitar Pulau Busung, Kampung Lama Haloban, Pulau Banyak Barat, Senin (13/1/2020).

Beruntung korban berhasil menyelamatkan diri, meskipun wajah dan kepalanya mengalami luka robek akibat diterkam buaya.

Peristiwa bermula saat korban bernama Antonius Ingatan Gulo (24) hendak mencari ikan, Senin (13/1/2020) sore bersama Peringati Zega (32) dan Melianus Zega (30).

Ketiganya berangkat melaut menggunakan satu sampan.

Sekitar pukul 21.45 WIB malam, ketiganya tiba di sekitar Pulau Busung, Kampung Lama Haloban, Pulau Banyak Barat.

Setiba di lokasi korban langsung terjun ke laut berenang bebas tanpa dilengkapi pengaman.

Sambil berenang korban Antonius, mengintip ikan di dasar laut, sebelum ditangkap sambil menyelam.

Antonius Ingatan Gulo (24) penduduk Asantola, Kecamatan Pulau Banyak Barat, Kabupaten Aceh Singkil, mendapat perawatan medis usai diterkam buaya, Senin (13/1/2020) pukul 22.00 WIB. (Serambinews.com/Dede Rosadi)

Sementara kawannya menunggu di atas perahu.

Selang 15 menit senter yang dibawa korban berenang tiba-tiba berputar.

Melihat itu Peringati dan Melianus yang berjarak sekitar 30 meter segera mendekat memberikan pertolongan.

Baca: Bocah 9 Tahun Diterkam Buaya, Kakak dan Teman-temannya Ramai-ramai Menolong

Saat itulah Peringati melihat kepala Antonius diterkam buaya.

Dengan modal nekat Peringati dan Melianus berusaha menolong, hingga akhirnya Antonius terlepas dari cengkraman buaya.

Baca: Mengintip Proses Penguburan Buaya 5 Meter Tangkapan Warga Pangkalraya, Ekskavator pun Dikerahkan

Dari lokasi kornan yang mengalami luka robek di wajah dan kepala bagian belakang dibawa ke Puskesmas Pulau Banyak Barat.

Informasi nelayan diterkam buaya dibenarkan Camat Pulau Banyak Barat, Mawardi.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini