Namun, setelah mendirikan yayasan tersebut, pria yang akrab disapa Bang Hadi ini menjadi tertutup.
Bantah Bab Kesucian Sesat
Wayang Hadi Kesumo membantah tudingan yang mengatakan Bab Kesucian sesat.
Menurutnya, tudingan sesat itu berasal dari unggahan yang tersebar di media sosial.
"Itu tidak benar sama sekali (pelarangan salat). Mana buktinya itu saya mengatakan sedemikian."
Baca juga: Menteri Yaqut Minta Kementerian Agama Verifikasi Terkait Aliran Sesat Bab Kesucian
"Itu 'kan tuduhan yang tidak berdasar, tidak valid. Berbicara itukan harus ada datanya," jelasnya, Selasa (3/1/2023).
Tak hanya itu, Hadi juga menegaskan yayasan miliknya bukan abal-abal.
Ia memastikan Yayasan Nur Mutiara Makrifatullah memiliki surat keputusan alias SK dari Kemenkumham.
"Saya sebagai yang dibicarakan di media sosial itu merasa dirugikan, mencemarkan nama baik Yayasan Nur Mutiara Makrifatullah."
"Padahal yayasan kami memiliki surat keputusan Kemenkumham," terang Hadi.
"Jadi bukan bodong. Kalau memang kami ini sesat, seharusnya diadakan pembinaan."
"Bagaimana yang di luar sana yang lebih sesat lagi? Kenapa itu tidak dibimbing atau dikasih pembinaan?" lanjutnya.
Selama ini, kata Hadi, yayasannya hanya mendidik anak-anak yang berasal dari keluarga miskin dan utama.
Di yayasannya, Hadi mengungkapkan pihaknya tak mengajarkan tentang agama, hanya soal pola hidup sehat.