Pidato Anies Baswedan di Apel Siaga Perubahan, Siap Hadapi Tantangan, Minta Kader Fokus Raih Suara
Anies Baswedan meminta para kader NasDem fokus meraih suara dan kekuatan demi mewujudkan misi.
Penulis: Pravitri Retno Widyastuti
Editor: Nuryanti
Ia pun mengimbau kepada semua kader NasDem untuk tetap fokus meraih suara sebanyak-banyaknya dalam Pemilu 2024, demi mewujudkan misi mereka.
"Pegang ini sebagai prinsip bahwa kita bukan sekadar mencari suara, kita bawa misi."
"Untuk misi bisa terlaksana, kita butuh suara, kita butuh kekuatan, pegang itu erat-erat," tegas Anies.
Golkar Turur Hadir Apel Siaga Perubahan
Partai politik (parpol) Koalisi Perubahan, yaitu PKS dan Demokrat, menghadiri Apel Siaga Perubahan NasDem yang digelar di Stadion Utama GBK, Minggu sore.
Baca juga: Anies Baswedan Ucap Doa dalam Pidato Politiknya, Bahas Harga Pokok hingga Transportasi Murah
Selain parpol koalisi NasDem, jajaran pengurus DPP Golkar juga turut menghadiri acara itu.
Pantauan Tribunnews.com, tampak Christina Aryani, Rizal Mallarangeng, dan Supriansa hadir di GBK.
Mereka kompak mengenakan baju batik kuning.
Christia mengatakan kehadira perwakilan Golkar sebagai bentuk penghormatan atas undangan dari NasDem.
"Kehadiran Partai Golkar pada acara ini tentu saja sebagai bentuk penghargaan kami atas undangan yang diterima dari Partai NasDem," kata Christina.
Terlebih kata Christina, acara ini juga bersamaan dengan hari ulang tahun Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh, yang juga pernah meniti karier politiknya di Golkar.
"Apalagi acara ini bertepatan dengan perayaan HUT Pak Surya Paloh yang pernah lama di Partai Golkar (kurang lebih 42 tahun)," kata Christina.
Atas hal itu, Christina mengatakan, kalau sejatinya Golkar dengan NasDem memiliki ikatan persahabatan.
"Ini adalah bentuk persahabatan kami dengan Partai NasDem seperti halnya juga dengan partai-partai yang lain," kata Christina.