Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Berkaca dari Survei Litbang Kompas, PDIP Optimistis Ganjar Menang Satu Putaran di Pilpres 2024

Said Abdullah meyakini Ganjar mampu bersaing jika head to head dengan kontestan lainnya, Prabowo Subianto.

Penulis: Chaerul Umam
Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Berkaca dari Survei Litbang Kompas, PDIP Optimistis Ganjar Menang Satu Putaran di Pilpres 2024
Tribunnews.com/Rizki Sandi Saputra
Ketua DPP PDIP Said Abdullah. Ia optimistis bacapres Ganjar Pranowo akan menang satu putaran di pilpres 2024. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Chaerul Umam

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua DPP PDIP Said Abdullah optimistis bacapres Ganjar Pranowo akan menang satu putaran di pilpres 2024.

Keyakinan itu berangkat dari hasil terbaru survei Litbang Kompas yang menempati elektabilitas Ganjar di posisi teratas.

"Kami optimis bahwa kontestasi pada tanggal 14 Februari 2024 akan kami lewati dengan satu putaran," kata Said di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (22/8/2023).

"Karena, kalau sampai dua putaran kasihan negara juga ya akan membebani APBN kita," imbuhnya.

Said menuturkan, dari berbagai hasil lembaga survei elektabilitas Ganjar mengalami kenaikan alias reborn.

Ketua Banggar DPR RI itu juga meyakini Ganjar mampu bersaing jika head to head dengan kontestan lainnya, Prabowo Subianto.

BERITA REKOMENDASI

"Kami sadari sepenuhnya bahwa kalau head to head bahwa Pak Ganjar selisihnya diantar rentang 5-7 persen, kami bisa mencapai itu, kami bukan hanya sekadar keyakinan semata," ucapnya.

"Tapi berbagai peluang memungkinkan Pak Ganjar untuk bisa bersaing dengan sehat dengan Pak Prabowo Subianto," tandasnya.

Sebelumnya, Survei Litbang Kompas menunjukkan elektabilitas bakal calon presiden (bacapres) Ganjar Pranowo dan Prabowo Subianto bersaing dengan ketat. Sementara itu, bacapres koalisi perubahan, Anies Baswedan masih tertinggal jauh.

Dalam survei ini, Ganjar Pranowo masih unggul dibandingkan Prabowo dan Anies. Bacapres dari PDIP itu unggul dalam simulasi terbuka, simulasi 10 nama, 5 nama hingga 3 nama.

Dalam simulasi terbuka, elektabilitas bacapres Ganjar Pranowo dipilih responden sebanyak 24,9 persen, Prabowo Subianto 24,6 persen, dan Anies Baswedan 12,7 persen.


Dalam simulasi 10 nama, Ganjar Pranowo diketahui mendapatkan 29,6 persen. Sementara itu, Prabowo Subianto 27,1 persen, dan Anies Baswedan 15,2 persen.

Berikutnya, dalam simulasi lima nama, Ganjar memperoleh suara sebesar 31,8 persen, Prabowo 27,8 persen, dan Anies 15,6 persen.

Sedangkan dalam simulasi tiga nama, Ganjar mendapatkan elektabilitas 34,1 persen. Gubernur Jawa Tengah itu unggul tipis dari Prabowo yang punya 31,3 persen dan Anies 19,2 persen.

Sebagai informasi, survei Litbang Kompas ini dilakukan dengan tatap muka pada 27 Juli-7 Agustus 2023, melibatkan 1.364 responden di 38 provinsi yang tersebar di 331 desa/kelurahan di Indonesia, dengan margin of error +/- 2,65 persen.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas