Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ruang Radiologi dan Radioterapi RSCM Terendam Banjir, Bagaimana Pelayanan Terhadap Pasien?

Rumah Sakit Ciptomangunkusumo (RSCM) kebanjiran. Sejumlah ruangan di rumah sakit itu terendam banjir.

Editor: Willem Jonata
zoom-in Ruang Radiologi dan Radioterapi RSCM Terendam Banjir, Bagaimana Pelayanan Terhadap Pasien?
net
Gedung RSCM 

Dikutip Tribun Jakarta, banjir yang mengepung Jakarta turut merendam Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Kenari, Senen, Jakarta Pusat.

Tak lepal, sejumlah ruangan dan alat medis yang ada di rumah sakit itu pun turut terendam.

Ruang adiologi RSCM
Ruang adiologi RSCM (Istimewa)

Kepala Pusat Data dan Informasi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta Insaf pun membenarkan kabar tersebut.

"Benar terjadi di RSCM," ucapnya singkat saat dikonfirmasi, Minggu (23/2/2020).

Ia pun menyebut, banjir terjadi di ruang radiologi dan ruang bedah yang berada di lantai satu rumah sakit tersebut.

"Banjir terjadi di bagian radologi, termasuk beda pusat lantai 1 (OK1), sebelah Urologi" ujarnya.

Sejumlah alat medis yang berada di dua ruangan itu pun dikabarkan rusak akibat terendam banjir.

Berita Rekomendasi

Berikut data alat medis milik RSCM yang rusak akibat banjir :
1. Stationary xray ceiling
2. Fluoroscopy
3. Mammography
4. Stationary xray floor
5. Mobile xray
6. 2 unit ct scan
7. 1 unit ultra sound ‘accuson’ terendam
8. Seluruh PACS sistem di ruang baca diduga terendam
9. 1 unit MRI siemens terendam

Penyebab banjir di RSCM 

Kepala Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) DKI Jakarta Satriadi Gunawan mengungkap penyebab banjir yang terjadi di area Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM).

Menurutnya, rumah sakit tingkat nasional yang berada di kawasan Kenari, Senen, Jakarta Pusat itu tergenang akibat saluran air yang tak bisa menampung debit hujan.

"Setelah kami cek, ternyata memang ada daya tampung yang dekat dengan ruangan radiologi yang karena tidak tertampung, kemudian air melimpah ke ruangan itu," ucapnya, Minggu (23/2/2020).

Banjir di Jakarta menggenangi RSCM pada pagi hari pukul 05.00 WIB, Minggu (23/2/2020). (Twitter.com/@aw3126)
Dijelaskan Satriadi, saluran itu tak bisa menampung debit air hujan yang tinggi lantaran pipa saluran pembuangan berukuran terlalu kecil.

Imbasnya, air pun meluber hingga masuk ke ruang radiologi, radioterapi, dan selasar Gedung GH RSCM.

Halaman
123
Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas