Bawaslu Cek Dua Ruangan Terlarang di Gedung KPU RI, Begini Penampakannya
Ketua Bawaslu RI Abhan dan Anggotanya Mochammad Afifuddin bersama ketua KPU RI Arief Budiman meninjau ruangan pemantauan data dan informasi Situng
Penulis: Danang Triatmojo
Editor: Adi Suhendi
Tribunnews.com/ Danang Triatmojo
?Ketua KPU RI Arief Budiman bersama Ketua Bawaslu RI Abhan dan Anggota Bawaslu RI Mochammad Afifuddin saat meninjau ruang pemantauan data dan informasi Situng di gedung KPU RI, Jumat (26/4/2019).
Hal itu terlihat dari gerakan tangan sang Ketua KPU RI.
Seusai tinjauannya yang tak kurang dari 2 menit, ketiganya kemudian lanjut melihat langsung ruang para petugas IT KPU yang berada di lantai 2 Gedung.
Dari sini, awak media tak diperkenankan mengikuti mereka.
Setelah menyudahi seluruh rangkaian kegiatan tinjauan, Abhan menjelaskan bahwa kedatangan mereka ke Kantor KPU RI guna memastikan rekomendasi mereka terkait perbaikan dalam proses input data C1 ke dalam Situng.
Katanya, ia puas dengan kerja tim KPU yang merespon baik dengan menindaklanjuti rekomendasi mereka.
"Kami sudah ditunjukan kepada tim yang mengerjakan itu dan respon baik, bahwa apa yang kami harapkan sudah ditindaklanjuti KPU," ungkap Abhan.
Berita Rekomendasi