Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Apa Itu Malam 1 Suro? Simak Sejarah dan Makna dari Peringatan Malam 1 Suro

Inilah penjelasan dan pengertian tentang apa itu malam 1 Suro, lengkap dengan sejarah dan makna dari peringatan sakral malam 1 Suro.

Penulis: Oktaviani Wahyu Widayanti
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Apa Itu Malam 1 Suro? Simak Sejarah dan Makna dari Peringatan Malam 1 Suro
TRIBUN JATENG /Galih Permadi
Kirab 1 Suro - Inilah penjelasan dan pengertian tentang apa itu malam 1 Suro, lengkap dengan sejarah dan makna dari peringatan sakral malam 1 Suro. 

TRIBUNNEWS.COM - Perayaan malam 1 Suro akan digelar nanti malam, Jumat 29 Juli 2022.

Malam 1 Suro biasanya dimeriahkan dengan acara kirab dan ritual-ritual khusus.

Apa itu Malam 1 Suro? Bagaimana Sejarah dan Makna dari Peringatan Malam 1 Suro ini?

Dikutip dari kemdikbud.go.id, satu suro merupakan awal bulan pertama pada tahun baru Jawa, yang bertepatan dengan tanggal 1 Muharram.

Kalender Jawa pertama kali diterbitkan oleh Raja Mataram Sultan Agung Hanyokrokusumo 1940 tahun yang lalu. 

Penanggalannya mengacu pada penanggalan Hijriyah (Islam).

Baca juga: Resep Bubur Suro, Makanan Khas asal Jawa untuk Perayaan 1 Suro

Pengertian Malam 1 Suro

Berita Rekomendasi

Satu suro merupakan hari pertama dalam kalender Jawa di bulan Sura atau Suro.

Penanggalan suro ini dihitung berdasarkan penggabungan kalender tahun baru Islam dan Hindu.

Penanggalan Jawa memiliki dua sistem perhitungan, yakni mingguan (7 harian) dan pasaran (5 harian).

Penanggalan Jawa memiliki siklus windu (sewindu 8 tahun).

Siklusnya mengkuti urutan tahun Jawa ke 8 (jimawal) jatunya tanggal 1 Suro berselisih satu hari lebih lambat dengan 1 Muharram dalam kalender Islam.

Malam Satu Suro biasanya dirayakan pada malam harinya setelah waktu magrib padahari sebelum tanggal satu.

Malam Satu Suro diperingati sebagai momen pergantuan hari Jawa yang dimulai pada saat matahari terbenam dari hari sebelumnya, bukan pada tengah malam.

Baca juga: Arti Malam 1 Suro, Sejarah dan Makna Simbol Ritual Malam 1 Suro Tradisi Jawa dan Islam-Jawa

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas