Kondisi Jembatan Penghubung Pagaralam dan Lahat Bahayakan Pengendara
Pemkot Pagaralam sama sekali tak bertindak meski warga mengeluhkan kondisi tersebut.
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Sriwijaya Post, Wawan Septiawan
TRIBUNNEWS.COM, PAGARALAM - Jembatan Endikat, penghubung Kota Pagaralam dan Kabupaten Lahat, mengalami kerusakan. Badan jembatan jebol.
Kondisi yang sudah berlangsung selama beberapa bulan terakhir, bisa membahayakan pengendara yang melintas.
Pemkot Pagaralam sama sekali tak bertindak meski warga mengeluhkan kondisi tersebut.
Santo (53), warga Mingkik, Kecamatan Dempo Selatan, berharap Presiden Joko Widodo atau Gubernur Sumatera Selatan Alex Noerdin turun tangan.
"Kami berharap agar Bapak Presidan dan Gubernur segera memperbaiki jembatan tersebut. Kalau tidak maka sangat berbahaya bagi pengendara," ujarnya.
Kepala Bidang (Kabid) Bina Marga (BM) Dinas PUPR Kota Pagaralam H Ardiansyah mengatakan, memang kondisi jalan negara di Kota Pagaralam cukup memprihatinkan. Jembatan Endikat satu di antaranya.
"Sudah kita laporkan kepada pihak yang berwenang mengenai kerusakan jalan negara ini. Informasi yang kita dapat, 2018 diperbaiki. Untuk itu, masyarakat harus bersabar," jelasnya.(*)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.