Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Asah Parang sampai Tajam, Linmas Membabi Buta Bacok Sesama Linmas gara-gara Sering Ditantang

Perkelahian itu terjadi di Desa Arisan Musi, Kecamatan Muara Belida, Kabupaten Muara Enim, Sumatera Selatan (Sumsel).

Editor: Ifa Nabila
zoom-in Asah Parang sampai Tajam, Linmas Membabi Buta Bacok Sesama Linmas gara-gara Sering Ditantang
SCIENCE PHOTO LIBRARY
Ilustrasi penganiayaan. 

TRIBUNNEWS.COM - Seorang anggota Linmas bernama Ardoni nekat membacok temannya, sesama Linmas sekaligus tetangganya, Narto hingga tewas.

Ardoni mengaku kesal lantaran selama ini Narto kerap menantangnya berkelahi.

Insiden berdarah itu terjadi area sawah milik korban pada Sabtu (3/10/2020).

Tepatnya di Desa Arisan Musi, Kecamatan Muara Belida, Kabupaten Muara Enim, Sumatera Selatan (Sumsel).

Baca: Ada Mayat Tegeletak di Jalan Bersimbah Darah, Ternyata Ditusuk Temannya Sendiri saat Duel

Pelaku Ardoni memang terlihat niat menghabisi nyawa korban.

Hal ini diketahui saat pelaku keluar rumah dan membawa senjata tajam jenis parang.

Sebelum menemui korban, pelaku sempat mengasah parangnya sampai tajam.

Berita Rekomendasi

Selanjutnya pelaku langsung mendatangi korban yang sedang berada di sawah dan tanpa basa-basi langsung menyerang korban secara membabi buta hingga korban tewas di lokasi kejadian.

Baca: POPULER Polisi Dipolisikan gegara Menang Duel Bela Wanita | Pria Kaget Cek Gudang, Rugi Rp 100 Juta

Namun saat kejadian tersebut, sempat dilihat oleh warga lain yakni Supardi (45).

Namun saksi ini tidak berani mendekat karena takut menjadi sasaran pelaku.

Melihat aksinya diketahui orang, pelaku langsung melarikan diri sambil membuang baju dan senjata tajam yang digunakannya untuk membacok.

Saksi pun langsung memberitahu warga lainnya dan melapor ke Polsek Gelumbang.

Mendapat laporan tersebut, Kapolsek Gelumbang Iptu Hary Dinnar langsung menginstruksikan Kanit Reskrim Ipda Agus Widodo beserta anggota Reskrim Polsek Gelumbang untuk melakukan penyelidikan dan penangkapan terhadap pelaku.

Meski telah melarikan diri tapi akhirnya berhasil diamankan di Polsek Gelumbang.

Halaman
12
Sumber: Sriwijaya Post
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas