"Bahkan saya atas nama pribadi dan Ketua DPD PAN Kabupaten Cirebon siap dipecat dari jabatan Ketua Partai," ucapnya.
Masih kata Heru, bahwa pengusungan nama Ganjar Pranowo di bursa pencapresan sudah dilakukannya sejak rapat koordinasi DPW PAN Jabar, beberapa waktu lalu.
Baca juga: Prabowo Didukung Golkar, PKB, PAN dan Gerindra, Fadli Zon : Simbiosis Mutualis
Lalu dilanjutkan dalam Rapat Kerja Nasional (Rakernas) PAN.
Sehingga, keputusannya dianggap telah final dan tetap dukung Ganjar Pranowo untuk Presiden 2024.
"Menjadi hak dan ranah politik Ketum PAN Saudara Zulkifli Hasan untuk memilih Prabowo Subianto."
"Secara pribadi saya tidak ada bermasalah dengan asas dan ideologi partai, keputusan politik partai di bawah komando saudara Zulkifli Hasan sesuai keputusan Rakornas PAN yang memberikan mandat penuh siapa yang akan dicapreskan. Saya hormati keputusan Ketum PAN saudara Zulkifli Hasan," jelas dia.
Adapun, perbedaan pendapat itu mencuat usai Partai Amanat Nasional (PAN) resmi mendeklarasikan Ketua Umum (Ketum) Gerindra Prabowo Subianto sebagai capres 2024.
Deklarasi dukungan ini disampaikan langsung Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan di Museum Perumusan Naskah Proklamasi, Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (13/8/2023).
Penulis: Eki Yulianto
Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Ketua DPD PAN Kabupaten Cirebon Dukung Ganjar Pranowo, Sekretarisnya Malah Dukung Prabowo Subianto