Wakil Presiden ke-10 dan ke-12, Jusuf ‘JK’ Kalla mengatakan isu menunda Pemilu 2024 dari jadwal yang telah ditetapkan adalah bentuk pelanggaran konstitusi.
Kalla mengingatkan semua pihak harus berhati-hati terhadap wacana penundaan pemilu.
Ia khawatir wacana penundaan pemilu akan berujung pada masalah, karena ada pihak yang ingin mengedepankan kepentingan pribadi.
Di sisi lain, Presiden Joko ‘Jokowi’ Widodo menanggapi soal wacana penundaan Pemilu 2024, yang tengah jadi perbincangan.
Presiden menyatakan, dalam ranah demokrasi, usulan penundaan pemilu ataupun perpanjangan masa jabatan presiden diperbolehkan; tapi Presiden Jokowi menegaskan semua pihak termasuk dirinya, harus tunduk, taat, dan patuh pada konstitusi.