Kemudian, Sudarman juga tercatat memiliki tanah seluas 6.587 meter persegi di Kabupaten/Kota Bogor dari hasil sendiri senilai Rp 1.086.855.000.
Kemudian, tanah seluas 90.000 meter persegi di Kabupaten/Kota Garut senilai Rp 797.500.000.
Sudarman juga memiliki tanah seluas 500 meter persegi di Kabupaten/Kota Ciamis senilai Rp 588.500.000 yang berasal dari hibah tanpa akta.
Selanjutnya, tanah seluas 1.000 meter persegi di Kabupaten/Kota Ciamis senilai Rp 328.900.000 yang berasal dari hibah tanpa akta.
Ia juga tercatat memiliki tanah dan bangunan seluas 170 meter persegi/110 meter persegi di Kabupaten/Kota Malang, Jawa Timur senilai Rp 2.644.356.000 yang bersumber dari warisan.
Baca juga: Anggota Komisi II DPR Dukung Kementerian ATR/BPN Luncurkan Tujuh Layanan Prioritas Pertanahan
Sudarman juga tercatat memiliki alat transportasi dan mesin senilai Rp 438.000.000.
Dia juga memiliki harta bergerak lain senilai Rp 600 juta, kas dan setara kas Rp 249.526.598 dan utang Rp 520.000.000.
Sub total kekayaannya adalah Rp 15.285.037.598.
Namun, setelah dikurangi utangnya, total harta kekayaan Sudarman Harjasaputra menjadi Rp 14.765.037.598.
(Tribunnews.com/Nuryanti/Chaerul Umam) (Wartakotalive.com/Leonardus Wical Zelena Arga/Rendy Rutama)
Berita lain terkait Gaya Hidup Pejabat