Sosok Christine Lee, Dituduh Sebagai Mata-mata China yang Menyusup ke Parlemen Inggris
Inggris mengumumkan seorang mata-mata dari China yang memiliki akses begitu luas di negara sekutu Amerika itu.
Editor: Hasanudin Aco
Pengalaman inilah yang juga membuatnya menjadi pengacara, dan akhirnya mengubah fokus untuk mendorong dan membantu orang-orang Inggris-Cina untuk terlibat dalam politik.
Bantahan China
Sementara itu, Juru bicara Kementerian Luar Negeri China Wang Wenbin membantah tuduhan badan intelijen Inggris itu pada Jumat (14/1/2022).
Dia menyatakan, China selalu mematuhi prinsip tidak campur tangan pada urusan dalam negeri negara lain.
Dikutip dari AFP, Jumat, China pun mengatakan bahwa tuduhan badan integelen Inggris itu adalah hasil dari terlalu banyak menonton film 007.
“Kami tidak membutuhkan dan tidak akan terlibat dalam apa yang disebut kegiatan campur tangan. Ada orang-orang tertentu yang terlalu banyak menonton film-film 007, akibatnya membuat banyak asosiasi yang tidak perlu,” kata doa.
Kedutaan Besar China di Inggris mengatakan bahwa tuduhan terhadap Lee merupakan bagian dari sebuah kampanye untuk “mencoreng dan mengintimidasi masyarakat Tionghoa di Inggris”.
Sumber: BBC/Voa/Guardian