Sederet Cara Agar Cepat Haid Secara Alami dan Medis, Sinak Ya
Menstruasi merupakan siklus bulanan wanita. Beberapa orang memang menginginkan agar cepat menstruasi ketika ia telat dari tanggal biasanya
Penulis: Putri Pramestianggraini
Baca : Tanggapan dr. Ibnu Benhadi Sp.Bs Mengenai Nyeri yang Kerap Dikeluhkan, Ini Penjelasannya
Menstruasi atau haid yang tidak teratur ialah hal yang umum dan semua wanita tentu pernah mengalaminya. Terutama pada wanita yang baru saja mengalami haid.
Umumnya, dikatakan haid tidak teratur bila Anda mengalami siklus menstruasi kurang dari 21 hari atau lebih dari 35 hari. Jika kondisi tersebut disertai dengan gejala tidak normal, bisa jadi adanya gangguan kesehatan serius dab harus segera melakukan pemeriksaan medis.
Cara Agar Haid Teratur Secara Alami
Siklus haid teratur menunjukkan bahwa organ repoduksi bekerja dengan baik. Tak hanya itu, haid yang teratur juga menunjukkan keseimbangan hornon progesteron dan estrogen yang stabil.
Berbagai cara alami yang bisa dilakukan untuk menjaga haid agar teratur adalah:
1. Mempertahankan Berat Badan Ideal
Berat badan yang ideal juga bisa menjadi cara agar haid teratur.
Orang yang mengalami obesitas atau kekurangan berat abdan lebih entan mengalami siklus menstruasi tidak teratur.
Maka dari itu, mulailah menjaga berat badan ideal dengan beberapa cara yang bisa dilakukan seperti mengatur pola makan, olahraga dan bantuan medis.
2. Olahraga Teratur
Olahraga teratur memiliki banyak manfaat, salah satunya agar haid teratur. Olahraga bisa membantu menjaga berat badan dan kesimbangan hormon. Pada PCOS, seorang wanita mengalami penambahan berat abdan, sehingga menyebabkan ketidakseimbangan hormon.
Baca : Arsy Hermanysah Jatuh dari Ketinggian 2 Meter, Ashanty: Belum Diperbolehkan Sekolah
Dengan rutin berolahraga akan mengatasi masalah tersebut. Yoga menjadi salah satu olahraga yang bisa dilakukan agar siklus haid teratur.