Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Capai Indonesia Emas di 2045, Repnas Indonesia Maju Targetkan Cetak Jutaan Pengusaha

Untuk dapat mencetak banyak pengusaha, Indonesia butuh kepemimpinan yang mampu membawa stabilitas politik dan ekonomi.

Penulis: Muhammad Zulfikar
Editor: Seno Tri Sulistiyono
zoom-in Capai Indonesia Emas di 2045, Repnas Indonesia Maju Targetkan Cetak Jutaan Pengusaha
HO
Peluncuran Program Nasional Relawan Pengusaha Muda Nasional untuk Prabowo-Gibran di kawasan Senayan, Jakarta, Minggu (3/12/2023). 

Selain sebagai Ketum DPP Repnas, Anggawira juga mengemban tugas sebagai Wakil Komandan Tim Pemilih Muda (Fanta) di Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran.

Dalam Tim Fanta itu, Anggawira dipercaya Ketua Tim TKN Rosan Roeslani sebagai wakil komandan yang memiliki tugas untuk mengelola pemilih muda.

Ganjar-Mahfud Janji 17 Juta Lapangan Kerja

Mengusung program "Cepat Dapat Kerja", Ganjar-Mahfud berjanji untuk menciptakan 17 juta lapangan kerja baru jika menang pada Pilpres 2024 mendatang.

Langkah ini merupakan bagian dari strategi keduanya dalam memastikan penyerapan angkatan kerja baru setiap tahun.

Dengan mempercepat dan memperluas pembangunan industri padat karya, mereka berharap dapat membuka lapangan kerja seluas mungkin bagi angkatan kerja produktif, terampil, dan profesional.

Pasangan calon ini juga bertekad untuk mempercepat dan memperluas pembangunan industri padat karya untuk membuka lapangan kerja seluas mungkin bagi angkatan kerja produktif, terampil, dan profesional.

Keterlibatan para pelaku usaha pun tak luput dari perhatian Ganjar-Mahfud.

Berita Rekomendasi

Mereka berkomitmen untuk menyediakan insentif kepada pelaku usaha nasional ke depannya, seperti tax holiday, tax allowance, investment allowance, dan sebagainya untuk mendorong produksi berdikari, khususnya yang mengembangkan riset dan inovasi dan/atau bagi kegiatan usaha yang turut mendorong penciptaan lapangan kerja, dan yang berorientasi ekspor.

Kubu Anies-Muhaimin soal Lapangan Kerja Baru

Co-Captain Timnas Anies-Muhaimin, Leontinus Alpha Edison, menyatakan, pemerataan agar anak muda yang masuk usia kerja bisa terserap secara maksimal setiap tahunnya merupakan isu yang penting.

Ia menilai prinsip-prinsip sentralisasi sudah tidak bisa lagi diterapkan di masa yang akan datang.

Karenanya, pasangan Anies-Muhaimin berencana akan mengembangkan belasan kota agar bisa menjadi seperti Jakarta dan bisa menyerap pekerja lebih banyak.

"Dengan semangat pemerataan itu, kita sudah mengidentifikasi sekurang-kurangnya ada 14 kota yang akan kita kembangkan, sehingga kota-kota ini menjadi ekonomi baru," kata Leontinus dalam diskusi 'Total Politik bertajuk Mimpi Bonus Demografi: Talenta Muda Masih Bisa Cari Kerja' di daerah Jakarta Selatan, Sabtu (18/11/2023).

Nantinya, kata Leon, 14 kota yang dikembangkan seperti Jakarta itu nantinya memiliki ekonomi hingga pendidikan berkualitas tinggi.

Akan tetapi, Ia enggan merinci 14 kota yang dibidik akan dibuat seperti Jakarta.

"Bayangkan ada 14 kota yang seperti Jakarta, tapi bukan kepadatannya, bukan kesemrawutannya, tapi kota yang dinamis ekonominya seperti Jakarta, kualitas kesehatan dan pendidikannya seperti Jakarta," jelas dia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas