Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Siti Atikoh Dialog dengan Pelaku UMKM Kulon Progo, Serap Aspirasi Pedagang Jamu Tradisional

Atikoh pun memberikan sarannya agar produk jamu tradisional yang dijual Sulami ini laku di pasaran. 

Penulis: Fransiskus Adhiyuda Prasetia
Editor: Muhammad Zulfikar
zoom-in Siti Atikoh Dialog dengan Pelaku UMKM Kulon Progo, Serap Aspirasi Pedagang Jamu Tradisional
Tribunnews.com/Fransiskus Adhiyuda
Istri calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo, Siti Atikoh Supriyanti, menyerap aspriasi dari para pelaku UMKM dari forum Kelompok Wanita Tani (KWT) di Pameran Produk UMKM di Kulon Progo, Yogyakarta. 

Kemudian, dia berkunjung ke stan produk UMKM berikutnya yakni yang menjual olahan keripik. 

Dia melihat produk tersebut sudah bagus, hanya saja perlu dicantumkan dalam kemasan tanggal produksinya. 

"Nah ini kemasannya sudah bagus Bu, cuma nanti diberikan tanggal produksinya ya Bu," kata Atikoh. 

Adapun para pelaku UMKM yang disambangi Atikoh ini pun berharap, adanya masukan yang diberikan bisa mengangkat produknya ke depan. 

"Harapan kami beliaunya bisa kasih dukungan serta motivasi buat kami ke depannya," ucal Sulami. 

Lebih lanjut untuk pasangan calon presiden dan calon wakil presiden Ganjar-Mahfud, para pelaku UMKM berharap agar jika terpilih bisa memperhatikan masyarakat di bawah atau wong cilik. 

"Harapannya bisa membawa masyarakat kecil seperti kami bisa lebih maju lagi," terang Sulami.

Berita Rekomendasi

Sebagai informasi, Atikoh melakukan kunjungan safari politiknya di Yogyakarta pada Rabu (6/12/2023).

Diantaranya, agenda pertemuan dengan KWT dan Muslimat di Balai Roro Jonggrang, Kabupaten Kulon Progo,
Yogyakarta

Lalu, acara selanjutnya menggelar pertemuan dengan Industri Ekonomi Kreatif di Jogja T-shirt di Gamping, Sleman, Yogyakarta.

Menjelang siang, Atikoh akan berdialog dengan Kelompok Tani dan Panen Brambang di Joglo Wukirasri Singosaren, Wukirsari, Kab. Bantul, Yogyakarta.

Kemudian, Atikoh dijadwalkan mengunjungi Panti Asuhan Santa Maria Ganiuran di Panti Asuhan Santa Maria Jogodayoh, Sumbermulyo, Kec. Bambanglipuro, Kabupaten Bantul.

Menutup rangkaian acara, Atikoh akan melakukan konsolidasi perempuan pendukung Ganjar di Lapangan Dwi Windu, Kabupaten Bantul, Yogyakarta.

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of

asia sustainability impact consortium

Follow our mission at sustainabilityimpactconsortium.asia

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas