Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Syarief Alkadrie: ‎Kuat Sekali Indikasi Mereka Menjegal MKD

Mereka sepertinya ingin mencari celah untuk mengganggu persidangan kasus Setya Novanto di MKD.

Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Syarief Alkadrie: ‎Kuat Sekali Indikasi Mereka Menjegal MKD
ist
Syarief Abdullah Alkadrie 

"Lagi pula, yang berwenang menggantikan anggota (MKD) itukan fraksi. Paripurna hanya meresmikan saja sifatnya. Kalau saya menafsirkan, itu tidak menghilangkan aspek legalitasnya," ujarnya.

Terkait proses peradilan MKD, Syarief menambahkan bahwa prosesnya sudah sangat gamblang. Cara-cara melindungi pihak-pihak bersalah akan percuma dilakukan.

Sebagai pertanggungjawaban moral dan etika DPR, MKD harus tuntas mengadili kasus pelanggaran etika oleh Setya Novanto.

"Jadi saya minta MKD merekomendasikan hasil perkara ini ke aparat hukum, biar proses hukum juga berjalan. Sudah jelas kok apa yang di sampaikan Maroef Sjamsuddin, dan sesuai dengan suara yang beredar di rekaman itu. Saya kira persoalan sudah terang benderang, MKD tak perlu lagi bertele-tele. Saya mengimbau agar segera memutuskan persoalan ini sejujurnya," kata legislator yang juga akademisi ini.

Syarif mengingatkan bahwa krisis kepercayaan publik terhadap DPR akan semakin menjadi jika kasus ini tak tuntas.

Dia juga meminta para anggota MKD untuk menunjukkan integritas selaku wakil rakyat, mengingat lembaga ini adalah penjaga moral dan etika para dewan.

"Di sini MKD di uji hati nuraninya. Kendati ada upaya menghambat kerja-kerja mereka MKD lanjut saja dan putuskan. Karena itu sudah keputusan," tegas Syarief.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas