Selain itu, para tokoh agama di Indonesia juga telah berperan sejak lama.
Baca juga: Mahfud MD Sebut Peran Penting Bung Karno: Pancasila adalah Kesepakatan Luhur
Para ulama, kata Mahfud, berperan besar dalam perjuangan merebut dan mempertahankan kemerdekaan.
"Bahkan KH Hasyim Asy’ari melahirkan Resolusi Jihad, dimana mewajibkan seluruh organisasi Islam mempertahankan kemerdekaan Indonesia," kata dia.
Dialog yang berlangsung di Gereja Kloosterkerk, Den Haag tersebut juga dihadiri Duta Besar Indonesia untuk Belanda Mayerfas, Utusan Khusus urusan Agama dan Kepercayaan Belanda Jos Douma, Ketua Konsorsium untuk Hubungan Muslim dan Kristen Belanda-Indonesia (NICMCR) Corrie van der Ven, dan Pengurus Cabang Istimewa Nahdlatul Ulama (PCINU) Belanda.
Dalam kesempatan tersebut turut mendampingi Mahfud Deputi Bidang Koordinasi Luar Negeri Kemenko Polhukam Rina Soemarno.
Rencananya Mahfud dan jajaran Kemenko Polhukam akan melakukan serangkaian kegiatan di Den Haag dan Amsterdam sebelum menyampaikan pidato pada Sesi ke-50 Sidang Dewan HAM PBB di Jenewa, Swiss pada Senin mendatang.